Cara Membuat Nomor Halaman di Word (Otomatis, Urut, Berbeda) | Warta Ngetop

Cara Membuat Nomor Halaman di Word (Otomatis, Urut, Berbeda)

Cara membuat nomor halaman di word adalah klik tab menu Insert, kemudian pilih Page Number, tentukan posisi-nya apakah di atas (Top), bawah (Bottom), atau batas (Margins) dokumen, pilih desain dengan klik kiri.

Sedangkan cara untuk membuat nomor halaman yang berbeda, langkah- langkahnya adalah masuk ke halaman yang ingin dibedakan, klik kiri 2 kali pada header / footer dimana nomor tersebut berada, lalu masuk ke menu Design – hilangkan Link to Previous – hapus nomornya – ganti dengan yang baru.

Pemberian nomor halaman berfungsi untuk membantu pembaca, maupun penulis mengurutkan halaman, menjadikan navigasi melalui daftar isi dan mengetahui sedang berada di bagian ke berapa dalam dokumen tersebut.

Pada ms word, kita bisa mengatur posisi dari nomor halaman di bagian atas, bawah, atau samping, dan mengatur format penulisannya, misal angka, abjad, tulisan arab, hingga romawi.

Cara membuat nomor halaman di word

Langkah langkah memberi / membuat nomor halaman secara otomatis dan berurutan di microsoft word adalah

  • Masuk ke tab menu Insert.
  • Pilih ikon Page Number.
Cara Membuat Nomor Halaman di Word (Otomatis, Urut, Berbeda) | Warta Ngetop
  • Klik Top of Page: untuk membuat nomor halaman berada di bagian atas halaman.
cara membuat nomor halaman di word

Microsoft telah menyediakan berbagai bentuk atau gaya mulai dari besar kecil miring. bulat, polos hingga dengan warna. Silakan mencari yang cocok, atau kebutuhan. Untuk warna nanti kita bisa mengubah, atau mengaturnya.

  • Klik Bottom of Page: untuk menyisipkan nomor halaman berada di bagian bawah kertas.
cara membuat nomor halaman di word

Pemilihan Bottom akan menyisipkan nomor pada bagian bawah kertas. Scrol untuk mecari format yang sesuai.

  • Klik Page Margins: untuk memilih posisi nomor halaman berada di bagian margins samping dokumen.
cara membuat nomor halaman di word (3)
  • Scrol mouse untuk mencari desain yang sesuai dengan kebutuhan.
  • Klik kiri pada format / desain penulisan nomor yang dibutuhkan.
cara membuat nomor halaman di word
  • Modifikasi bentuk, warna, atau besarnya font agar desain lebih unik.
cara membuat nomor halaman di word

Namun kalau memang standar dokumen tersebut resmi, gak masalah juga pake desain bawaan yang sederhana.

Dengan menyisipkan page number maka semua halaman atau lembar kertas yang ada dalam dokumen microsoft word akan diberi nomor dari paling atas ke bawah secara berurutan dan otomatis.

Cara membuat nomor halaman berbeda di word

Namun untuk pembuatan dokumen seperti buku, skripsi, makalah, maupun laporan terkadang pada halaman awal yang berisi kata pembuka, kata pengantar dan lain sebagainya menggunakan nomor romawi, atau abjad kecil. Sedangkan pada bagian bab diberi nomor halaman berupa angka.

Lalu bagaimana cara-nya membuat dua jenis format nomor yang berbeda di microsoft word sedangkan Insert – Page Number langsung menyisipkan ke semua lembar secara otomatis.

Masa harus buat 2 file dokumen yang beda, kalau buat manual ya gak rapi dan ribet. Tenang, beruntung kalian nemu ginian dah. Soalnya enggak banyak orang yang tahu.

Cara membuat nomor halaman tertentu saja / berbeda dalam satu dokumen di word adalah:

  • Pastikan dokumen sudah diberi nomor, jika belum, klik InsertPage Number, lalu klik desain yang diinginkan.

Kita ambil studi kasus, sebuah dokumen mempunyai 4 lembar, dan sudah saya setting ke penomoran bawah kertas dengan desain bulat biru tua.

cara membuat nomor halaman berbeda di word

Nah, biar gampang, kita buka naviagsinya dulu deh, dengan Ctrl + F. Masuk ke bagian Pages ya.

cara membuat nomor halaman berbeda di word

Kalau diperhatikan lembar 1-4 menggunakan angka sebagai format penomoran dengan desain biru bulat sama kayak yang tadi kita lihat di awal.

  • Sekarang, kita masuk ke halaman yang ingin dijadikan berbeda dalam dokumen.
cara membuat nomor halaman berbeda di word

Dalam contoh kasus ini, saya mau, no 3 – 4 itu jadi angka romawi.

  • Klik kiri 2 kali pada nomor yang ada di sana (bisa di header / footer) untuk masuk ke penyuntingan.
  • Klik Tools Design – pada grop Navigations, klik kiri Link to Previous.
cara membuat nomor halaman berbeda di word

Perintah Link to Previous berfungsi untuk memutsukan dan menyambungkan keterkaitan nomor halaman yang sedang diedit pada halaman sebelumnya. Jadi misalkan, sebelumnya 2 maka jadinya 3 lalu 4 dsb.

Pastikan ikon tersebut enggak ada area gelapnya, alias tidak aktif.

cara membuat nomor halaman berbeda di word
Gini tampilan tanpa Link to Previous gaes

Sampai di sini, nomor halaman yang akan kita ubah tersebut gak langsung hilang, namun masih pake format sebelumnya. Jadi bukanya gak berhasil.

Untuk mengeceknya, coba hapus deh nomor di halaman tersebut, kalau halaman sebelumnya gak ikut ilang berarti berhasil.

Namun kalau desainya ingin serasi, cuma mau ganti angka romawi saja, langkah selanjutnya.

  • Klik Tool DesignPage NumberFormat Page Numbers.
cara membuat nomor halaman berbeda di word
  • Ganti Number Format menjadi romawi, dan Start at: i.
cara membuat nomor halaman berbeda di word

Dalam number format: kta bisa mengubah bentuk atau format nomor menjadi angka romawi, abjad, hingga huruf arab. Sedangkan Start at, diubah ke satu agar kita memulai kertas ke tiga dari angka satu, tidak meneruskan halaman sebelumnya.

cara membuat nomor halaman berbeda di word

Pada contoh kasus di atas halaman 1 & 2 menggunakan angka latin, sedangkan 3 & 4 menggunakan angka romawi (i, ii). Semoga bermanfaat. Makasih gaes.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *